Rabu, 21 November 2012

PETA SEBARAN BAHAN GALIAN DI INDONESIA


Nama      : Argi saputra
Nim/ BP  : 1109042/2011
Matkul   : Genesa Bahan Galian
Jurusan  : Teknik pertambangan UNP


Sumberdaya alam di Indonesia adalah segala potensi alam yang dapat dikembangkan untuk proses produksi. Sumberdaya alam ialah semua kekayaan alam baik berupa benda mati maupun benda hidup yang berada di bumi dan dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia.
Jumlah dan kualitas sumberdaya alam sangat banyak dan tersebar di berbagai daerah. Selain itu, kualitasnya pun sangat bagus sehingga dapat diekspor ke berbagai negara sehingga dapat memenuhi devisa negara. Jenis sumberdaya alam yang diekspor meliputi minyak bumi, gas alam dan bahan tambang lainnya. Hasil pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, pariwisata dan hasil industri lainnya juga dapat diekspor ke luar negeri untuk berbagai kepentingan.
Sumberdaya alam hayati terdiri dari sumberdaya alam hewani dan nabati.
· Sumberdaya alam nabati. Indonesia adalah negara yang kaya akan sumberdaya alam, dianugerahi tanah yang subur sehingga tumbuhan dapat tumbuh dengan sempurna. Wilayah flora di Indonesia meliputi Hutan Tropis, Hutan Musim, Stepa, dan Sabana.
·           Sumberdaya alam hewani. Pada umumnya persebaran fauna di Indonesia dibagi 3 wilayah yaitu, wilayah Indonesia bagian Barat, Indonesia bagian Tengah, dan Indonesia bagian Timur. Ketiganya dibatasi oleh garis Wallace dan garis Weber. Bagian Barat lebih cenderung mengikuti ragam hewan Asia, sedangkan bagian Timur mengikuti ragam hewan Australia. Ciri-ciri khusus hewan Indonesia terdapat pada wilayah bagian tengah.
Sumberdaya sedimen tersebar di darat dan laut atau perairan.
Image:tambang sear.JPG
Hasil bahan tambang negara Indonesia antara lain minyak bumi, bauksit (bijih alumunium), batu bara, besi, timah, emas, tembaga, nikel, marmer, mangan, aspal, belerang, dan yodium. Berikut ini daerah persebarannya.

􀂙 Minyak bumi

Ada banyak tambang minyak bumi di Indonesia. Daerahdaerah penghasil tambang minyak sebagai berikut.
1. Tambang minyak di pulau Sumatera terdapat di Aceh (Lhoksumawe dan Peureula); Sumatera Utara (Tanjung Pura); Riau (Sungaipakning, Dumai); dan Sumatera Selatan (Plaju, Sungai Gerong, Muara Enim).
2. Tambang minyak di pulau Jawa terdapat di Wonokromo, Delta (Jawa Timur); Cepu, Cilacap di (Jawa Tengah); dan Majalengka, Jatibarang (Jawa Barat).
3. Tambang minyak di pulau Kalimantan terdapat di Balikpapan, Pulau Tarakan, Pulau Bunyu dan Sungai Mahakam (Kalimantan Timur) serta Amuntai, Tanjung, dan Rantau (Kalimantan Selatan)
4. Maluku (Pulau Seram dan Tenggara), serta
5. Irian Jaya (Klamono, Sorong, dan Babo).

􀂙 Bauksit (bijih aluminium)

Penambangan bauksit berada di daerah Riau (Pulau Bintan) dan Kalimantan Barat (Singkawang).

􀂙 Batu bara

Penambangan batu bara terdapat di Sumatera Barat (Ombilin, Sawahlunto), Sumatera Selatan (Bukit Asam, Tanjungenim), Kalimantan Timur
(Lembah Sungai Berau, Samarinda), Kalimantan Selatan (Kotabaru/Pulau Laut), Kalimantan tengah (Purukcahu), Sulawesi Selatan (Makassar), dan Papua (Klamono).


Gambar: sebaran batubara di indonesia


                                                                                                                                                      

􀂙 Besi

Penambangan besi terdapat di daerah Lampung (Gunung Tegak), Kalimantan Selatan (Pulau Sebuku), Sulawesi Selatan (Pegunungan Verbeek), dan Jawa Tengah (Cilacap).

􀂙 Timah

Penambangan timah terdapat di daerah Pulau Bangka (Sungai Liat), Pulau Belitung (Manggara), dan Pulau Singkep (Dabo).

􀂙 Emas

Penambangan emas terdapat di daerah Nangroe Aceh Darussalam (Meulaboh), Riau (Logos), Bengkulu (Rejang Lebong), Sulawesi Utara (Bolaang Mongondow, Minahasa), Kalimantan Barat (Sambas), Jawa Barat (Cikotok, Pongkor), dan Freeport (Timika, Papua).

Gambar: sebaran bahan emas di indonesia

􀂙 Tembaga

Penambangan tembaga terdapat di daerah Irian Jaya (Tembagapura).

􀂙 Nikel

Ditambang dari daerah Sulawesi Tenggara (Soroako).

􀂙 Marmer

Ditambang dari daerah Jawa Timur (Tulungagung), Lampung, Makassar, Timor.

􀂙 Mangan

Ditambang dari daerah Yogyakarta (Kliripan), Jawa Barat (Tasikmalaya), dan Kalimantan Selatan (Martapura).

􀂙 Aspal

Ditambang dari daerah Sulawesi Tenggara (Pulau Buton).

􀂙 Belerang

Ditambang dari daerah Jawa Barat (Gunung Patuha), Jawa Timur (Gunung Welirang).

􀂙 Yodium

Ditambang dari daerah Jawa Tengah (Semarang), Jawa Timur (Mojokerto).
Perusahaan Pertambangan Mineral Logam

Perusahaan pertambangan mineral logam di Indonesia terbagi menjadi  perusahaan yang sudah dalam tahapan produksi, konstruksi dan eksplorasi. Perusahaan pertambangan mineral logam yang sudah dalam tahap produksi sebagian besar adalah perusahaan besar yang sudah lama beraktivitas dalam industri pertambangan mineral di Indonesia. Perusahaan tersebut sebagian besar adalah perusahaan asing dan BUMN

Sementara itu perusahaan yang masih dalam tahapan konstruksi maupun eksplorasi  sebagian merupakan perusahaan baru, tetapi hampir semuanya beraktivitas dalam penambangan emas, yang tersebar di wilayah papua, Kalimantan, Sulawesi dan Sumatera.


Pemain Utama Industri Mineral Logam

Beberapa industri penambangan mineral logam di Indonesia adalah pemain kelas dunia yang cukup mendominasi, baik karena besarnya cadangan mineral, maupun produksinya yang mendominasi pasokan  mineral logam dunia. Diantara produsen tersebut antara lain PT Freeport Indonesia, PT Timah Tbk, PT Antam Tbk dan  PT Inco Tbk

PT Freeport Indonesia

PT Freeport Indonesia (PTFI) merupakan perusahaan afiliasi dari Freeport-McMoRan Copper & Gold Inc. PTFI menambang, memproses dan melakukan eksplorasi terhadap bijih yang mengandung tembaga, emas dan perak. Beroperasi di daerah dataran tinggi di Kabupaten Mimika Provinsi Papua, Indonesia. Kompleks tambang PTFI di Grasberg merupakan salah satu penghasil tembaga dan emas terbesar di dunia, dan mengandung cadangan tembaga yang dapat diambil yang terbesar di dunia.

Tambang Terbuka Grasberg
Pada tambang terbuka Grasberg digunakan peralatan shovel dan truk besar untuk menambang bahan. Bahan tersebut termasuk klasifikasi bijih atau limbah, tergantung dari nilai ekonomis bahan tersebut. Alat shovel menggali bahan pada daerah-daerah berbeda di dalam tambang terbuka, dan memuat bahan ke atas truk angkut untuk dibawa keluar tambang terbuka.

Bijih ditempatkan ke dalam alat penghancur bijih dan diangkut ke pabrik pengolahan (mill) untuk diproses. Batuan limbah (overburden) dibuang dengan truk ke daerah-daerah penempatan yang telah ditentukan, atau ke dalam alat penghancur OHS pada jalan HEAT untuk ditempatkan di Wanagon Bawah di samping alat penimbun (stacker).

Tambang Bawah Tanah DOZ
Pada block cave DOZ, alat LHD (loader) meletakkan lumpur ke dalam ore pass yang menuju saluran pelongsor. Selanjutnya saluran tersebut memuat truk-truk angkut AD-55 pada tingkat angkutan untuk mengangkut bijih ke alat penghancur. Dari sana, bijih yang telah dihancurkan dikirim ke pabrik pemroses (mill) melalui ban berjalan (conveyor).

PT Timah (persero)Tbk

PT Timah Tbk yang 65% sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Indonesia dan 35% dimiliki  oleh publik, merupakan pemain utama industri  pertambangan timah di Indonesia dan salah satu pemasok terbesar timah dunia. PT Timah merupakan penghasil timah terbesar kedua di dunia dengan rata-rata kapasitas produksi 50.000 Mton per tahun atau menguasai sekitar 16% pangsa pasar timah dunia.

Jenis produk yang diproduksi oleh PT Tambang Timah dibedakan atas kualitas dan bentuknya. Berdasarkan kualitas produk dapat dibedakan atas Banka Tin (kadar Sn 99,9%), Mentok Tin (kadar Sn 99,85%), Banka Low Lead (Banka LL) dan Banka Four Nine (kadar Sn 99,99%). Berdasarkan bentuk terdiri dari Banka Small Ingot, Banka Tin Shot, Banka Pyramid dan Banka Anoda

Selain itu PT Timah Tbk juga tengah mengembangkan produk hilir timah yang memiliki margin yang lebih signifikan. Salah satunya adalah pembangunan pabrik timah chemical yang berlokasi di Cilegon, Banten. Pabrik yang memiliki kapasitas produksi sebesar 10.000 ton per tahun ini nantinya akan terus dikembangkan lagi sehingga kapasitas produksinya dapat  terus ditingkatkan.

PT Antam Tbk

PT Aneka Tambang Tbk (ANTAM) merupakan perusahaan pertambangan yang sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Republik Indonesia 65%  dan Masyarakat 35%, Antam menambang dan mengolah berbagai jenis mineral logam yang sebagian besar adalah untuk kebutuhan ekspor.

PT Antam Resourcindo yang merupakan perusahaan eksplorasi dan operator tambang dengan kepemilikan 99,98%.

PT Indonesia Chemical Alumina (ICA)
 yang merupakan perusahaan industri alumina dan jasa kontraktor pertambangan dan tengah mengembangkan proyek Chemical Grade Alumina Tayan dengan kepemilikan 80%. PT Cibaliung Sumberdaya (CSD) yang mengoperasikan tambang emas Cibaliung dengan kepemilikan saham Antam sebesar 99,15%.

PT Indonesia Coal Resources (ICR)
yang bergerak dalam bidang usaha pertambangan batubara dan tengah mengoperasikan tambang batubara Sarolangun dengan kepemilikan Antam sebesar 99,98%, Asia Pacific Nickel Pty. Ltd. (APN), sebuah perusahaan investasi dengan kepemilkan 100%.

PT Mega Citra Utama dan PT Borneo Edo International yang keduanya merupakan perusahaan pemilik ijin usaha pertambangan di komoditas bauksit dengan kepemilikan Antam di masing-masing perusahaan tersebut sebesar 99,5%.

PT Abuki Jaya Stainless Indonesia yang merupakan perusahaan pengolahan baja nirkarat dengan kepemilikan 99,5% .

PT Dwimitra Enggang Khatulistiwa yang merupakan merupakan perusahaan pemilik ijin usaha pertambangan di komoditas bauksit dengan kepemilikan 100%. Antam juga memiliki secara tidak langsung 100%.

PROSES PEMBUATAN SEMEN


Nama      : Argi saputra
Nim/ BP  : 1109042/2011
Matkul   : Genesa Bahan Galian
Jurusan  : Teknik pertambangan UNP

A. Sejarah Semen
Sebenernya, abad ke-18 (ada juga yang bilang 1700 M) seorang insinyur Sipil, John Smeaton udah bikin ramuan cikal bakal semen, yaitu adonan campuran antara batu kapur dan tanah liat yang kemudian dia pakai untuk membangun menara suar Eddystone di lepas pantai Comwall, Inggris. Tapi, bukan Smeaton yang mempatenkan cikal bakal semen ini. Seorang insinyur yang juga berkebangsaan Inggris, Josep Aspdin lah yang mengurus hak paten pada tahun 1824, yang kemudian dia sebut Semen Portland. Dinamai begitu karena warna hasil akhir olahannya mirip tanah liat yang ada di Pulau Portland, Inggris.
Semen merupakan bahan bangunan yang digunakan untuk merekat, melapis, membuat beton, dll. Semen yang terbaik saat ini adalah semen Portland yang ditemukan tahun 1824 oleh Joseph Aspdin.

Bahan Baku Pembuatan Semen:

1. Batu kapur
Batu kapur merupakan Komponen yang banyak mengandung CaCO3 dengan sedikit tanah lia, Magnesium Karbonat, Alumina Silikat dan senyawa oksida lainnya. Senyawa besi dan organik menyebabkan batu kapur berwarna abu-abu hingga kuning.

2. Tanah Liat
Komponen utama pembentuk tanah liat adalah senyawa Alumina Silikat Hidrat Klasifikasi Senyawa alumina silikat berdasarkan kelompok mineral yang dikandungnya : Kelompok Montmorilonite Meliputi : Monmorilosite, beidelite, saponite, dan nitronite Kelompok Kaolin Meliputi : kaolinite, dicnite, nacrite, dan halaysite Kelompok tanah liat beralkali Meliputi : tanah liat mika (ilite).


3. Pasir Besi dan Pasir Silikat
Bahan ini merupakan Bahan koreksi pada campuran tepung baku (Raw Mix) Digunakan sebagai pelengkap komponen kimia esensial yang diperlukan untuk pembuatan semen Pasir Silika digunakan untuk meneikkan kandungan SiO2 Pasir Besi digunakan untuk menaikkan kandungan Fe2O3 dalam Raw Mix.

4. Gypsum ( CaSO4. 2 H2O )
Berfungsi sebagai retarder atau memperlambat proses pengerasan dari semen Hilangnya kristal air pada gipsum menyebabkan hilangnya atau berkurangnya sifat gipsum sebagai retarder

PROSES PEMBUATAN SEMEN
Semen dapat dibuat dengan 2 cara Proses Basah Proses Kering Perbedaannya hanya terletak pada proses penggilingan dan homogenisasi. 
1. QUARRY ( PENAMBANGAN ): 
Bahan tambang berupa batu kapur, batu silika,tanah liat, dan material-material lain yang mengandung kalsium, silikon,alumunium,dan besi oksida yang diekstarksi menggunakan drilling dan blasting.
- Penambangan Batu Kapur:
Membuang lapisan atas tanah Pengeboran Membuat lubang dengan bor untuk tempat Peledakan Blasting ( peledakan ) Dengan teknik electrical detonation.
- Penambangan Batu Silika:
Penambangan silika tidak membutuhkan peledakan karena batuan silika merupakan butiran yang saling lepas dan tidak terikat satu sama lain. Penambangan dilakukan dengan pendorongan batu silika menggunakan dozer ke tepi tebing dan jatuh di loading area.
- Penambangan Tanah Liat:
Penambangan Tanah Liat Dilakukan dengan pengerukan pada lapisan permukaan tanah dengan excavator yang diawali dengan pembuatan jalan dengan sistem selokan selang seling.
2. Crushing:
Pemecahan material material hasil penambangan menjadi ukuran yang lebih kecil dengan menggunakan crusher. Batu kapur dari ukuran < 1 m → < 50 m Batu silika dari ukuran < 40 cm→ < 200 mm
3.CONVEYING:
Bahan mentah ditransportasikan dari area penambangan ke lokasi pabrik untuk diproses lebih lanjut dengan menggunakan belt conveyor.

4. RAW MILL ( PENGGILINGAN BAHAN BAKU ):
Proses Basah Penggilingan dilakukan dalam raw mill dengan menambahkan sejumlah air kemudian dihasilkan slurry dengan kadar air 34-38 %.Material-material ditambah air diumpankan ke dalam raw mill. Karena adanya putaran, material akan bergerak dari satu kamar ke kamar berikutnya.Pada kamar 1 terjadi proses pemecahan dan kamar 2/3 terjadi gesekan sehingga campuran bahan mentah menjadi slurry.

Proses Kering Terjadi di Duodan Mill yang terdiri dari Drying Chamber, Compt 1, dan Compt 2. Material-material dimasukkan bersamaan dengan dialirkannnya gas panas yang berasal dari suspension preheater dan menara pendingin. Pada ruangan pengering terdapat filter yang berfungsi untuk mengangkut dan menaburkan material sehingga gas panas dan material berkontaminasi secara merata sehingga efisiensi dapat tercapai. Terjadi pemisahan material kasar dan halus dalam separator.

5. HOMOGENISASI:
Proses Basah Slurry dicampur di mixing basin,kemudian slurry dialirkan ke tabung koreksi; proses pengoreksian. Proses Kering Terjadi di blending silo dengan sistem aliran corong.

6. Pembakaran/ Pembentukan Clinker:
Pembakaran/ Pembentukan Clinker terjadi di dalam kiln. Kiln adalah alat berbentuk tabung yang di dalamnya terdapat semburan api. Kiln di design untuk memaksimalkan efisiensi dari perpindahan panas yang berasal dari pembakaran bahan bakar.
PEMBENTUKAN CLINKER:
Proses yang terjadi di dalam kiln: Pengeringan Slurry Pemanasan Awal Kalsinasi Pemijaran Pendinginan Penyimpanan Klinker

PENGERINGAN SLURRY:
PENGERINGAN SLURRY terjadi pada daerah 1/3 panjang kiln dari inlet pada temperatur 100-500◦C sehingga terjadi pelepasan air bebasdan air terikat untuk mendapatkan padatan tanah kering.

Pemanasan Awal :
Pemanasan Awal terjadi pada daerah 1/3 setelah panjang kiln dari inlet. Selama pemanasan tidak terjadi perubahan berat dari material tetapi hanya peningkatan suhu yaitu sekitar 600°C dengan menggunakan preheater.

KALSINASI:
KALSINASI Penguraian kalsium karbonat menjadi senyawa-senyawa penyusunnya pada suhu 600 oC.
reaksinya:
CaCO3 → CaO + CO2 MgCO3 → MgO + CO2

PEMIJARAN:
Reaksi antara oksida-oksida yang terdapat dalam material yang membentuk senyawa hidrolisis yaitu C4AF, C3A, C2S pada suhu 1450° C membentuk Clinker.

PENDINGINAN:
terjadi pendinginan Clinker secara mendadak dengan aliran udara sehingga Clinker berukuran 1150-1250 gr/liter. Clinker yang keluar dari Cooler bersuhu 150-250° C.

TRANSPORTASI & PENYIMPANAN CLINKER :
Klinker kasar akan jatuh kedalam penggilingan untuk dihaluskan. Kemudian dengan drag chain, klinker yang telah dihaluskan diangkut menuju silo klinker atau langsung ke proses cement mill untuk diproses lebih lanjut menjadi semen.

CEMENT MILL:
Merupakan proses penggilingan akhir dimana terjadi pebghalusan clinker-clinker bersama 5 % gipsum alami atau sintetik. Secara umum, dibagi menjadi 3 proses: Penggilingan clinker Pencampuran Pendinginan.

KEUNTUNGAN & KERUGIAN PROSES BASAH :
Kadar alkalisis, klorida,dan sulfat tidak menimbulkan gangguan penyempitan dalam saluran material masuk kiln. Deposit yang tidak homogen tidak berpengaruh karena mudah untuk mencampur dan mengoreksinya. Pencampuran dan koreksi slurry lebih mudah karena berupa larutan. Fluktuasi kadar air tidak berpengaruh pada proses. KERUGIAN Proses basah baik digunakan hanya bila kadar air bahan bakunya cukup tinggi Pada waktu pembakaran memerlukan banyak panas, sehingga konsumsi bahan bakar lebih banyak Kiln yang dipakai lebih panjang karena proses pengeringan yang terjadi dalam kiln menggunakan 22 % panjang kiln.

KEUNTUNGAN & KERUGIAN PROSES KERING:
KEUNTUNGAN: Kiln yang digunakan relatif pendek Kebutuhan panas lebih rendah.
KERUGIAN: Rata-rata kapasitas kiln lebih besar Fluktuasi kadar air menganggu operasi, karena materail lengket di inlet kiln Terjadipenebalan/penyempitan pada saluran pipa kiln.
Hasil Akhir:
Semen PPC: semen campuran yang menggunakan pozzolan sebagai bahan tambahan pada campuran terak dan gips dalam proses penggilingan akhir. Sesuai untuk pengecoran beton massa, dam, irigasi, bangunan tepi laut atau rawa, yang memerlukan ketahanan sulfat dan panas hidrasi sedang.

Jenis-Jenis Semen:
Sement Portlan
a. Sement Portland Type I (Ordinary Portland Cement) dipakai untuk keperluan konstruksi bangunan biasa yang tidak memerlukan persyaratan khusus, seperti bangunan rumah pemukiman, gedung-gedung sekolah dan perkantoran, bangunan pabrik, gedung bertingkat, dll.

b. Semen Portland Type II (Moderate Heat Semen) Dipakai untuk keperluan beton yang memerlukan ketahanan sulfat atau panas hidrasi sedang. Biasanya semen ini digunakan untuk bangunan pinggir laut (pelabuhan), aliran irigasi, landasan jembatan, bangunan di bekas tanah rawa, beton massa untuk dam-dam.

c. Semen Portland Type III ( High Early Strength Cement) Dipakai untuk konstruksi bangunan yang memerlukan kekuatan tekan tinggi pada fase permulaan setelah pengikatan terjadi. Biasanya digunakan untuk daerah yang bersuhu dingin, bangunan bertingkat, dan bangunan dalam air yang tidak memerlukan ketahanan terhadap sulfat.

d. Semen Portland Type IV (Low Heat Cement) penggunaanya memerlukan panas hidrasi rendah karena mengandung C4AF dan C2S lebih banyak. Pengerasan dan perkembangan kekuatanya lambat. Digunakan untuk bangunan di daerah panas, pembuatan beton atau konstruksi berdimensi tebal.

e. Semen Portland Type V (Sulfate Resistance Cement) semen portland dengan daya tahan sulfat yang tinggi termasuk tahan terhadap larutan garam sulfat dalam air. Digunakan untuk bangunan yang berhubungan dengan air laut, air buangan industri, bangunan yang pengaruh gas atau uap kimia yang agresif dan bangunan yang selalu berhubungan dengan air panas.

2. Oil Well Cement (OWC) Class G-HSR: Digunakan untuk pembuatan lapisan sumur minyak yang dalam dan untuk menyumbat sumur setelah dibor. 
Class A, digunakan untuk kedalaman 1830 m.
Class B, digunakan untuk kedalaman 1830 m, dengan ketahanan terhadap sulfat tingkat menengah dan tinggi. 
Class C, untuk kedalaman 1830 m, dengan ketahanan awal yang tinggi dan ketahanan sulfat tingkat menengah dan tinggi.
Class G, untuk kedalaman 2440 m, sering disebut juga dengan basic OWC karena adanya penembahan aditif sehingga dapat digunakan untuk berbagai kedalaman.


3. Sement Portland Campur (Mixed Cement) disebut juga Super Masonry Cement. Digunakan untuk konstruksi ringan, sedang, untuk plesteran, pemasangan bata dan bahan bangunan.

4. Masonry Cement Type M,S,N: Semen ini digunakan untuk plesteran, pemasangan bata, dan keramik.

5. Semen Putih: dapat digunakan untuk plamir tembok, pembutan tekel / traso, pemasangan keramik, tegel dan marmer. Semen jenis ini mudah diberi warna sesuai keinginan.

Minggu, 04 November 2012

Kupu-kupu dan Bunga

dulu aku pernah meminta seekor kupu-kupu dan bunga yang indah kepada tuhan.....
aku berdoa... berdoa dengan khusyuk...
namun..... beberapa waktu kemudian tuhan tak mengabulkan doa ku, tuhan malah mengirimku seekor kepompong dan sebuah kaktus kecil....
aku kecewa dan aku pun protes...
namun tuhanpun hanya diam saja...
beberapa waktu kemudian akupun melihat sesuatu yang menakjubkan, kepompong yang tadinya tak kuharapkan itu pun perlahan berubah cantik menjadi seekor kupu-kupu...
dan kaktus itu pun kini menjadi sebuah bunga yang cantik dan menawan....

?

Rabu, 18 Januari 2012

"Prospek Jurusan di Universitas Lengkap"

data ini merupakan hasil kompilasi dari data-data yang ada... saya tidak mengarang atau mengada-ada data ini.. data ini saya dapatkan dari beberapa blog-blog yang tidak mungkin saya tuliskan satu-persatu, dan juga dari beberapa buku panduan. harapaan saya semoga postingan ini dapat membantu anda untuk menjawab setiap keraguan dan kebimbangan untuk memilih jurusan di universitas nanti...

IPA:

1.BID kedokteran, dokter gigi, dokter hewan, kesmas:
·         Berbagai rumah sakit.
·         Instansi pemerintahan
·         Buka praktek sendiri

2. farmasi :
·         Semua industri
·         Apoteker
·         Membuka  jasa perdagangan
·         Penelitian dan pengajaran
·         Kosmetik
·         Asuransi  sampai lembaga pemerintah di bawah depke.
·         Industri kosmetik

3.psikologi :
·         Berbagai instantsi pemerintahan seperti rumah sakit TNI, dan POLRI Lembaga Perguruan Tinggi  Rumah Sakit Umum, angkasa pura II. Pertamina, telkom dll.
·         Berbagai lemabaga swasta PT Gramedia Group , PT Astra Internasional , PT Unilever Indonessia Tbk PT Panasonic Gobel ,PT Cocacola Amatil Indonesia ,LG Electronic, PT Indofood Sukses Makmur  PT Pelabuhan Indonesia,  PT Angkasa Pura II, Perum Peruri PMA : Komatsu, Freeport, Schlumberger, BAT  Luar Negeri : Trango Mineral Oil Malaysia Bank : Mandiri, Niaga, BCA, BNI, Citibank.
·         Sebagai peneliti atau pemerhati.

4. ilmu gizi :
·         Disebut-sebut sebagai jurusan masa depan. Lulusan Ilmu Gizi bisa bekerja sebagai konsultan gizi, ahli nutrisi, peneliti rumah sakit, ahli gizi di rumah sakit, industri-industri pangan dan kesehatan, juga hotel.
·         Bisa juga membuka jasa perdagangan makanan, catering, dsb.

5. teknik pertambangan :
·         Ahli pertambangan
·         Konsultan pertambangan
·         Departemen pertambangan.
·         peniliti
·         Beberapa PT seperti  freeport, arutmin, batu asam, SIS, bakrie grup, dan PT aneka tambang lainnya.
·         Badan usaha milik negara (BUMN)

6. teknik perminyakan:
·         Ahli teknik perminyakan.
·         Konsultan
·         Peneliti
·         Beberapa perusahaan perminyakan seperti CHEVRON, MOBIL, EXON, BAKRIE GRUP.
·         BUMN

7. Geofisika :
·         Perusahaan perminyakan
·         Ahli teknik
·         Peneliti
·         Direktorat vulkanologi, ELNUSA, caltex primacoal,EXXON dan lainyya.

8. Teknik geologi
·         Perusaahaan perminyakan di timur tengah (sangat membutuhkan tenaga geologis indonesia)
·         Perusahaan pertambangan
·         Konsultan pertambangan.
·         Perusahaankonstruksi
·         Direktorat pengawasan gunung api
·         Lembaga geologi seperti Dinas Kehutanan, Litbang Pertanian, Litbang Kehutanan  dan industri  semen,

9. teknik mesin
·         Perusahaan energi seperti PLT Matahari
·         Konsultan/perencana dan peneliti diberbagai perusahaan.
·         Industri pertambangan.
·         Industri lain dengan sistem mekanisasi (sangat banyak).

10. teknik sipil :
·         Perusahaan konstruksi
·         Konsultan konstruksi di BPPT, DEP PU, DEP perhubungan dan lembaga penelitian lain.
·         Kontraktor.
·         Pada proyek pembangunan jalan tol ribuan km yang dicanangkan pemerintah
·         Industri pertambangan dan perminyakan
·         Perusahaan energi seperti PLT mikrohidro

11. teknik elektro :
·         Industri-industri Timur tengah
·         PLN pada PLTU.
·         Elektrikal Engineering dalam industri (pabrik), perusahaan penyedia sumber energi listrik, konsultas Elecktrical Machine maupun di pemerintah.
Sistem Jaringan , hardware , biomedik system (kesehatan) , control system (robotik & computer) , Future Techno
·         Perencana di telkom, BPPT dan lainnya

12. teknik metalurgi :
·         Ahli/peneliti
·         Perencana di perusahaan pertambangan dan  pengolahan logam seperti krakatau steel, timah, freeport dan pt aneka tambang lainnya.
·         Lembaga geologi
·         Pertambangan nasional

13. teknik planologi :
·         Perencana pembangunan wilayah.
·         Lembaga pemerintahan.
·         BAPPENAS, PERRUMNAS, BPPT, DEPTRANS.
·         1. Pemerintah : PU, BAPPENAS, Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, kementrian perumahan rakyat.
2. Swasta : Developer,Kontraktor Properti, Konsultan (Konsultan Perencanaan,Konsultan pariwisata, dll)
3. LSM / NGO

14. teknik industri
·         ahli teknik/konsultan  CEO di berbagai perusahaan, Dep perindsutrian, BPPT, dll....
·         BUMN.
·         Peneliti diberbagai lembaga.
·         perusahaan2 consumer goods macam Unilever dll
·         Dosen diperguruan tinggi.

15. teknik komputer dan elektronika :
·         Instrumen and Electronic Engineer di Industri (pabrik) maupun pada perusahaan telekomunikasi, instalatir, konsultan atau Tenaga Elektrical Maintenance.
·         Semua perusahaan membutuhkan tenaga tamatan teknik komputer

16. teknik informatika :
·         Semua perusahaan informasi dan komunikasi seperti PT Telkom, indosat, TELKOMSEL, dll.
·         Bekerja mandiri sebagai programing dan perancang WEB, dll
·         Sebagai konsultan dan peneliti.
·         Tenaga pengajar.

17. sistem informasi :
·         Berbagai perusahaan swasta terutama perusahaan seluler, Stasiun Televisi, Departemen Perhubungan, Departemen Tenaga Kerja dan kantor-kantor lain yang banyak menggunakan database sebagai acuan.

18. teknik kimia:
·         Tidak perlu dipertanyakan lagi, hampir semua industri memerlukan lulusan Teknik Kimia. Selain segala jenis industri kimia, lulusan Teknik kimia juga bisa menempati instansi-instansi pemerintah terutama Departemen Perindustrian.
·         Bagi yang melanjutkan studinya bisa juga menjadi konsultan industri bahkan ekonomi.
·         Peneliti, ahli, analis, dan konsultan diberbagai lembaga industri.

19. kimia:
·         Sebagai peneliti di berbagai instansi baik pemerintah, lembaga asing, maupun industri swasta.
·         laboratorium industri makanan, obat-obatan, farmasi, tekstil, petrokimia, perbankan, dsb.
·         Banyak juga lulusan kimia yang terjun ke dunia pendidikan sebagai tenaga pengajar di sekolah atau dosen di universitas.

20. biokimia:
·         Hampir sama seperti kimia murni, tetapi lebih spesifik yaitu ke bidang biokimia.
·         Bisa masuk ke industri perkebunan, kehutanan, pertanian, bahkan peternakan sebagai analis laboratorium dan formulator.
·         Juga bisa menjadi peneliti di instansi pemerintah, lembaga luar negeri, maupun swasta.

21.teknik fisika:
·         Ahli teknik atau peneliti di IPTN, BPPT, LAPAN, PERUMTEL, INDOSAT, ELNUSA, dll.
·         Dosen atau pengajar di PTN.

20. Fisika :
·         Sebagai peneliti di LIPI, P3FT, LAPAN, LEN, LIN, Caltex, Astra dll.
·         Tamatan fisika juga banyak yang diminta untuk menjadi staf pengajar diberbagai perguruan tinggi.

21. teknik nuklir :
·         Pembangunan PLTN yang sudah dicanangkan pemerintah akan segera dibangun.
·         BATAN, BPPT, IPTN, PERTAMINA, industri makanan, industri plastik, pembibitan, dsb.

22. teknik lingkungan :
·         Ahli teknik atau konsultan di lembaga pemerintahan atau lembaga pemerintahan di lembaga asing, PEMDA, DEPKES, BAPPENAS, BPPT, Dll.
·         Beberapa perguruan tinggi sudah memiliki jurusan teknik lingkungan. Dan terkadang mereka membutuhkan tenaga pengajar teknik lingkungan.

23. teknik perkapalan :
·         Perencana perkapalan dan peneliti di berbagai perusahaan perkapalan, PT PAL, BPPT, dll. ingat sebagian besar daerah muka bumi merupakan perairan yang ramai lalu lintas perkapalan.
·         Gaji pada ahli teknik perkapalan ini masih besar..
·         Tenaga pengajar di perguruan tinggi ataupun SMK palayaran, perikanan, dan  perkapalan.

24. matematika :
·         Berbagai perusahaan swasta membutuhkan tenaga matematik untuk pengolahan data, perusahaan komputer, profesional, pertamina, telkom, caltex, union oil, dan sebagainya.
·         Berbagai departemen seperti DPU, Dep pertanian, dephankam, LIPI, BATAN, LAPAN, IPTN, BPPT.
·         Banyak juga yang menjadi tenaga pengajar di berbagai perguruan tinggi.

25. statistika :
·         Jurusan ini amat laris dalam penerimaan pekerjaan. Terutama instansi pemerintahan hampir semuanya memerlukan sarjana statistika. Demikian pula dengan perusahaan swasta yang tentunya memerlukan prediksi-prediksi pemasaran.
·         Sarjana statistika dapat juga bekerja di berbagai lembaga penelitian biro pusat statistika, perbankan, telkom, caltex dan perusahaan besar lainyya di bidang marketing.

26. biologi :
·         Lembaga biologi nasional, biotrop, puslitbang lembaga ilmu pengetahuan indonesia, perguruan tinggi, pertamina, BPPT, Biofarma, Kimia farma, konsultan amdal, ABD, caltex, industri pertanian, industri kesehatan. Industri pertenakan.dan berbagai aspek pekerjaan yang ada kaitannya dengan biologi.

27. Geografi :
·         LIPI, LAPAN, DPU, PEMDA, BKKBN, DPD, dinas agraria, statistik, konsultasi survey, dep transmigrasi.

28. astronomi :
·         Sarjana astronomi banyak dibutuhkan di LAPAN, Planetarium, observarium.
·         Lembaga pemerintahan seperti angkatan laut, angkatan udara, departemen perhubungan.
·         Lembaga lain yang memiliki keterkaitan dan kesamaan disiplin ilmu.

29. peternakan :
·         Ahli peternakan di berbagai lembaga pertanian. Dep perdagangan, balai pendidikan dan penyuluhan ternak, pusat pengemabangan dan pusat penelitian ternak.

30. perikanan :
·         Ahli peternakan di berbagai lembaga pertanian. Dep perdagangan, balai pendidikan.
·         Perusahaan penyuluhan perikanan, perusahaan penangkapn dan pengolahan ikan.

31. agrobisnis :
·         Deptan, deppen, BPP, konsultan, industri makanan, dll.

32. ilmu tanah :
·         Deptan, deptrans, depdagri, LIPI, Perkebunan, pabrik pupu, dll.

33. teknologi industri pertanian :
·         Departemen pertanian, dep perindustrian dan perdagangan, idustri makanan, perusahaan perkebunan.
·         Dibeberapa kejadian hmpir sama dengan teknik industri. Perkebunan-perkebunan pemerintah dan swasta  Perusahaan benih, pupuk dan pestisida nasional dan multinasional Badan Pertanahan Nasional (BPN)  Bank-bank Pemerintah dan Swasta, (BAKOSURTANAL)

34. Kehutanan :
·         industri pengusahaan hutan (HPH) sebagai perencana/manajer maupun eksekutif/ pelaksana teknik pengelolaan kehutanan maupun usaha mandiri (wira usaha) di bidang advokasi kehutanan.
·         Kesempatan secara kompetitif sebagai pegawai negeri dalam bidang kehutanan juga tetap terbuka bagi mereka yang mengidamkannya
 

IPS:
1.    Hubungan internasional :
·      Departemen luar negeri, Departemen Hukum dan HAM, Pemerintah Daerah Tingkat I dan Tingkat II, BUMN, Perguruan Tinggi/Akademisi, konsulat ataupun diplomat.
·      Pada perusahaan swasta seperti di Media massa, Dunia Perbankan Perusahaan Multinasional, Lembaga Swadaya masyarakat, serta bidang lainnya. 
   
2.    Ilmu komunikasi:
·         lulusan Ilmu Komunikasi yaitu: Produser Acara, Programmer, Reporter, Script Writer, Manager Media, Lobbying, Manajer Event, Manajer Kampanye, dan PRO (Public Relation Officer), Marketing Person, Negotiator, dan Perencana Iklan.
·         Dephubtel, Dep.Komunikasi dan Informasi, Depdiknas, Lembaga Penyiaran (TV, RRI). Diperta, Deparlu, Lemlit
·         Swasta Industri Media (Radio, TV, Media Cetak, dan Media Interaktif / Internet), Biro Iklan, PR Konsultan, PTS / Akademi, Komunikasi Production House.

3.    Ilmu hukum :
·         Instantsi pemerintahan seperti POLRI, TNI, pengadilan negeri, pengadilan tinggi, pengadilan agama, pengadilan tata usaha negara, kejaksaan Mahkamah agung, mahkamah konstitusi, komisi yudisial, dll
·         Hampir semua perusahaann swasta memerlukan tenaga ahli hukum seperti media massa, perbankan, perusahaan telekomunikasi, LSM dll..
·         Membuka lowongan pekerjaan sendiri seperti pengacara (ADVOKAD), notaris, Konsultan Hak Kekayaan Intelektual (HKI), peneliti hukum.

4.        Semua jurusan sastra
·      Media (cetak & elektronik) / Jurnalistik seperti editor, penulis,redaktur.
·      Departemen/Kementerian Luar Negeri (DEPLU) / (KEMLU).
·      Perusahaan Swasta, bank
·      Penerjemah (translater /interpreter), linguistik (ahli bahasa), guide, wiraswata (bisnis), penulis, dosen (pengajar)

5.        Ilmu Administrasi Negara :
·      Organisasi dan Manajemen, Birokrasi,Manajemen Publik, Kepemimpinan, Manajemen SDM, Administrasi Keuangan, Sistem Informasi Manajemen, Administrasi perkantoran, Public Relations,kesekretarisan dan sebagainya.
·      Lembaga pemerintahan maupun swasta.

6.        Ilmu perpustakaan :
·         pencari informasi (ahli informasi), arsiparis, ahli manajemen.
·         hampir seluruh lembaga pemerintah dan swasta serta kedubes-kedubes asing.
·         perpustakaan perguruan tinggi maupun sekolah-sekolah, perpustakaan umum maupun khusus, yang belum mempunyai karyawan berpendidikan formal tingkat sarjana dalam bidang perpustakaan dan informasi.
m
maaf jika data untuk lingkar ilmu sosial tidak lengkap. nanti  insyaallah akan saya usahakan melengkapi. semoga bermanfaat bagi anda yang masih bingung untuk mencari jurusan di universitas.

m